Minggu, 05 April 2020

MENGIKUTI MISA MINGGU PALMA - live streaming on Youtube


Hari ini adalah minggu palma. Kami mengikuti perayaan ekaristi secara live streaming diselenggarakan oleh para frater dan suster di Pusat Pastoral Samadi KAJ (Keuskupan Agung Jakarta) tepat pukul 7:00 WIB

Bacaan:
Yes: 50, 4-7, Fil 2: 6 – 11, Matius 26: 14 -27
Renungan:
Hari-hari terakhir semua orang berkeja dari rumah. Termasuk misa juga dari rumah. Baru pertama kali terjadi dalam sejarah di mana kebiasaan untuk misa harian atau misa hari minggu harus bersama-sama di Gereja bersama semua umat se-paroki terpaksa harus dilaksanakan dari rumah.
Selain menjadi korban dari pandemi  virus corona,  tetapi lebih dari itu,  adalah sebuah pengorbanan. Setiap orang katolik harus berkorban dalam caranya sendiri untuk ikut membasmi/memutus penyebaran virus corona yang begitu masif. Paling nyata adalah :
Pertama, tinggal di rumah, tidak boleh ke mana-mana karena bisa saja ikut menyebarkan virus kepada orang lain atau sebaliknya menjadi sasaran empuk si virus yang berhahaya ini.
Kedua, para dokter, dan tenaga-tenaga medis sungguh hebat penggorbanannya dalam memberikan pelayanan kepada mereka yang sudah terinveksi virus corona. Mereka rela meninggalkan sanak saudaranya di rumah untuk itu. Mereka sendiri bisa menjadi terinveksi dan harus beristirahat total di rumah sakit karena kontak yang mereka lakukan terhadap penderita.
Melalui pengorbanan dengan cara kita masing-masing kita telah ikut menyelamatkan dunia kita dari penyebaran virus corona ini.
Tuhan Allah telah memberikan kepadaku lidah seorang murid, supaya dengan perkataan aku dapat memberi semangat baru kepada orang yang letih lesu. (Yesaya, 50:1).
Semoga kita dapat meneladani pengorbanan Yesus.@@@

Deo Gratia

0 komentar:

Posting Komentar